Beranda News Bogor Raya

ACT Bogor Berikan 1000 Nasi Box untuk Tim Medis

Liputanbogor.com – Relawan Aksi Cepat Tanggap (ACT) Bogor kembali berikan bantuan untuk RSUD Cibinong berupa 1000 paket nasi box (09/04/2020). Hal itu bertujuan sebagai benyul kepedulian terhadap tenaga medis yang saat ini berada di garda terdepan pencegahan Covid-19.

Direktur RSUD Cibinong, Wahyu Eko Widiharso mengatakan, dengan adanya bantuan ini para tenaga kerja baik medis dan non medis menjadi lebih semangat dalam hal melayani pasien.

“Terima kasih atas supportnya semoga ini bisa membantu semangat teman-teman yang ada disini. Saat ini terdapat dua rumah sakit yakni RSUD Cibinong dan Ciawi yang menangani pasien Covid-19,” Ungkapnya.

Baca:  Lolos Fase Group Piala U13 Jabar 2023, SSB Porsat Kota Bogor Siap Berjuang Habis-Habisan di Fase 24 Besar

Dirinya juga menjelaskan, ada sekitar 200 pasien Covid-19 yang masih dirawat di RSUD Cibinong baik OPD, PDP, maupun positif.

“Yang paling banyak adalah pasien PDP, kalau yang positif ada sekitar 8 orang,” Lanjutnya.

Kendati demikian ia pun mengeluhkan dengan terbatasnya stok masker N95 untuk para tenaga medis. Dirinya berpesan kepada masyarakat agar selalu dirumah saja dan jangan berkumpul dengan banyak orang.

“Sekarang jangan banyak berkumpul berdiam diri saja dirumah dan jika ada pasien Covid-19 jangan dijauhi tetapi segera dibantu untuk ke Puskesmas atau Rumah Sakit,” Pungkasnya.

Baca:  Pengurus PWI Kota Bogor Dilantik di Tempat SakralĀ 

Sementara itu Tim Program ACT Bogor, Khisnul mengatakan Program Operasi Pangan ini sebagai bentuk kepedulian terhadap para tenaga kerja yang ada di RSUD Cibinong baik medis maupun non medis.

“Hari ini kami memberikan bantuan 1000 paket nasi box untuk mendukung serta memberikan semangat kepada para tenaga kerja di RSUD Cibinong ini”, tutupnya.

Lebih lanjut dirinya menjelaskan akan selalu terus membersamai para petugas medis khususnya untuk mengikhtiarkan adanya Alat Perlengkapan Diri. (*)